Download video TikTok

Simpel Banget! Begini Cara Download Video TikTok di PC

Mochamad Ikhwana

Suka scrolling TikTok dan ingin menyimpan satu dua video dari sana? Tentu kamu harus tahu cara download video TikTok dari PC atau ponsel sebelumnya. 

Kalau kamu belum tahu, simak sampai akhir ya, karena kamu akan tahu panduan donwload TikTok pada PC atau smarthpone di artikel ini.

Sekilas tentang TikTok

TikTok alias Doujin (dalam bahasa Cina) adalah sebuah jejaring sosial sekaligus platform video asal Negeri Tirai Bambu, Tiongkok. Berbeda dengan platform media sosial lainnya, TikTok memberikan media yang luas bagi penggunanya untuk membuat konten berupa video pendek. 

Baik berupa musik video, challenge, tutorial, komedi, hingga jualan, semua bisa kamu temukan di platform ini. Sejak beberapa tahun terakhir, TikTok menduduki peringkat teratas sebagai platform terpopuler di seluruh dunia, mengalahkan media sosial yang lebih dulu dikenal, seperti Instagram dan Facebook.

Saking populernya TikTok, jenis konten video pun semakin marak digunakan, bahkan jadi tren dalam dunia digital marketing  saat ini. Melansir dari Data Indonesia, jumlah pengguna TikTok di dunia saat ini sudah mencapai 1,53 miliar pada kuartal III tahun 2022. 

Nah, kalau kamu sedang mengaksesnya, pasti ada satu dua video yang menarik hati dan ingin kamu simpan, kan? Sayangnya, kalau kamu mengunduh secara manual, akan ada watermark di videomu. Untuk mengakalinya, kamu harus tahu  cara download video TikTok tanpa watermark di sini.

Cara Download Video TikTok Tanpa Watermark

Banyak video menarik yang menghibur serta video informatif yang bermanfaat di TikTok, jika kamu ingin memiliki video-video tersebut, bisa banget dan caranya pun cukup mudah. Selain melalui situs video downloader, di sini kamu juga bisa menggunakan aplikasi untuk mengunduh video.

1. Download via SnapTik

Panduan donwload TikTok

Untuk cara via Snaptik ini kamu punya dua pilihan. Pertama kamu bisa download aplikasi Snaptik di App Store atau Google Store, atau kamu bisa donwload via situs online Snaptik di Google. 

Download Aplikasi SnapTik:

  • Download aplikasi Snaptik di App Store atau Google Store.
  • Masuk ke aplikasi via akun Google atau akun Facebook.
  • Masuk ke kolom “Pencarian”, ketik nama pengguna TikTok yang videonya ingin kamu unduh, atau bisa juga masukkan tagar video tersebut
  • Klik video untuk membukanya, lalu pilih menu “Unduh/Download”.’
  • Video pun akan tersimpan ke perangkat kamu tanpa watermark.

Download via Situs Snaptik

  • Salin link video yang ingin kamu unduh.
  • Masuk ke laman situs SynapTik, tempel salinan link video tersebut.
  • Pilih menu “Unduh/Download”.
  • Tunggu proses unduh sampai selesai, lalu simpan pada perangkat kamu.

2. Download via Situs TikMate

Panduan donwload TikTok

Ini langkah-langkah yang harus kamu lakukan jika ingin mengunduh video via situs TikMate:

  • Salin link video yang ingin kamu unduh
  • Masuk ke situs TikMate, kemudian tempel salinan video terebut
  • Pilih menu “Unduh/Download”.
  • Pilih menu “Simpan Video” untuk menyimpan di perangkatmu

3. Download via Aplikasi QLoad

Download video TikTok

Ini langkah-langkah yang harus kamu lakukan jika ingin mengunduh video via aplikasi QLoad:

  • Donwload aplikasi via QLoad APK
  • Salin video yang ingin kamu unduh
  • Pilih menu “Unduh/Download”. 
  • Video kamu sudah tersimpan di perangkat tanpa watermark.

4. Download via Situs sssTikTok 

Ini langkah-langkah yang harus kamu lakukan jika ingin mengunduh video melalui situs  sssTikTok:

  • Masuk ke sssTikTok
  • Salin link video yang ingin kamu unduh, dan tempelkan ke kolom pengunduhan
  • Pilih menu “Unduh/Download”.
  • Tunggu proses unduh sampai selesai, dan video tanpa watermark akan tersimpan pada perangkat kamu

5. Download via Situs  SaveFrom.Net

Panduan donwload TikTok

Ini langkah-langkah yang harus kamu lakukan jika ingin mengunduh video melalui situs SaveFrom.Net:

  • Masuk ke SaveFrom.Net
  • Salin link video yang ingin kamu unduh, dan tempelkan ke kolom pengunduhan
  • Pilih menu “Unduh/Download”.
  • Tunggu proses unduh sampai selesai, dan video tanpa watermark akan tersimpan pada perangkat kamu.

6. Download via Aplikasi Video No Watermark

Download video TikTok

Ini langkah-langkah yang harus kamu lakukan jika ingin mengunduh video melalui aplikasi Video No Watermark:

  • Donwload aplikasi via App Store atau Google Store
  • Salin video yang ingin kamu unduh
  • Pilih menu “Unduh/Download”. 
  • Video kamu sudah tersimpan di perangkat tanpa watermark

Cara Download Lagu di TikTok

Download video TikTok

Video TikTok punya banyak template lagu yang beragam. Kamu bisa lho kalau hanya ingin download lagunya aja tanpa video. Nah, kalau kamu yang sedang mencari cara download lagu yang ada di TikTok, juga bisa menyimak beberapa metode berikut.

1. Melalui Situs LoveTik

Cara yang pertama ini bisa kamu lakukan melalui browser dalam perangkat kamu. Langkahnya pun cukup mudah, langsung aja simak panduannya berikut ini.

Donwload video TikTok

  • Masuk ke situs LoveTik di sini LoveTik
  • Salin link video lagu yang ingin kamu unduh, dan tempelkan ke kolom pengunduhan
  • Pilih menu “Unduh/Download”.
  • Tunggu proses unduh sampai selesai, dan lagu pilihan kamu sudah siap tersimpan dalam perangkatmu.

2. Melalui Situs ssstik.io

Donwload video TikTok

Pilihan cara selanjutnya adalah menggunakan situs online secara gratis. Langkahnya masih terbilang mudah hanya dengan masuk ke situs resminya seperti berikut ini:

  • Masuk ke situs website resminya di  ssstik.io
  • Salin link video lagu yang ingin kamu unduh, dan tempelkan ke kolom pengunduhan
  • Pilih menu “Unduh/Download”.
  • Tunggu proses unduh sampai selesai, segera lagu kesukaan kamu sudah siap tersimpan dalam perangkat milikmu.

3. Melalui Aplikasi Song Tik

Donwload video TikTok

Untuk opsi yang ketiga kamu bisa coba melalui aplikasi yang tersedia di App Store atau Google Store. Tentu saja kamu perlu mengunduhnya terlebih dulu, kemudian baru bisa download video lagu yang menarik buat kamu.

  • Donwload aplikasi Song Tik  via App Store atau Google Store
  • Salin video lagu yang ingin kamu unduh.
  • Pilih menu “Unduh/Download”.
  • Tunggu proses unduh sampai selesai, dan lagu pilihan kamu sudah tersimpan di perangkatmu.

4. Melalui Situs Musically Down

Donwload video TikTok

Untuk opsi terakhir ini kamu cukup melakukannya melaui website resmi via browser pada perangkat kamu. Berikut panduan cara untuk mengunduh video lagu TikTok kesukaan kamu.

  • Masuk ke situs website resminya di  Mucically Down
  • Salin link video lagu TikTok pilihan yang ingin kamu unduh, dan tempelkan ke kolom pengunduhan Download”.
  • Pilih menu “Unduh/Download”.
  • Tunggu proses unduh sampai selesai, dan lagu kesukaan kamu sudah siap tersimpan dalam perangkat.

Nah, kini kamu sudah tahu apa saja aplikasi serta situs download video dan lagu gratis. Sekarang, kamu dapat lebih menikmati video dan lagu kesukaan kamu dari TikTok di perangkat yang kamu punya. Bahkan kamu bisa membagikannya ke teman atau saudara dengan nyaman. Sebab, video yang kamu unduh tadi tidak memiliki watermark khas TikTok lagi.

Semoga uraian cara donwload video Tiktok ini bermanfaat, ya. Selamat mencoba!

Also Read

Bagikan:

Leave a Comment