FB Lite Apk

Mengenal FB Lite Apk, Apa Bedanya dengan Facebook?

Mochamad Ikhwana

Siapa yang tak tahu sosial media Facebook? Dapat dikatakan Facebook adalah pelopor munculnya media sosial di tengah masyarakat. Setelah berhasil dengan Facebook, saat ini muncul versi lainnya, yaitu FB Lite Apk. Lalu sebetulnya, apa itu FB Lite Apk?

Walaupun terdengar agak berbeda, tapi aplikasi ini terbilang masih sama kok dengan pendahulunya Facebook. Untuk lebih jelasnya, yuk cari tahu perbandingan Facebook Biru dan FB LIte Apk dan semua fitur-fiturnya di sini!

Apa Itu FB Lite Apk?

FB Lite Apk

Memiliki nama yang sedikit berbeda, ternyata FB Lite Apk terbilang sama dengan Facebook milik Mark Zuckerberg, yang berdiri sejak tahun 2004.

FB Lite Apk atau Facebook Lite Apk ini memiliki desain khusus agar penggunanya dapat lebih menggunakan sosial media Facebook dalam keadaan apa pun. Aplikasi ini pun sudah tersedia bagi pengguna Android dan juga iOS.

Selaras dengan imbuhan nama ‘Lite’ yang tertera, FB Lite Apk memiliki makna lebih ringan karena hanya berukuran 1,5 MB, sedangkan aplikasi utama yakni Facebook, memiliki ukuran sebesar 40MB. 

Selain memiliki desain khusus bagi pengguna smartphone dengan ukuran kapasitas terbatas, FB Lite Apk juga memiliki desain yang dapat lebih menghemat kuota internet kamu.

Meski dapat meringankan kuota internet kamu, tapi laju jaringan aplikasi ini tetap memiliki loading cepat lho, bahkan bisa bekerja dalam penggunaan jaringan 2G saja.

Cara Menggunakan FB Lite Apk

FB Lite Apk

Bagi kamu pengguna Facebook konvensional, pasti kamu sudah sangat menikmati berbagai fitur menarik yang tersedia. Begitupun dengan FB Lite Apk ini, kamu juga tetap bisa menggunkan beragam fitur menarik tersebut, lho.

Meski memiliki desain ringan FB Lite Apk ini tetap dapat menyajikan beragam fitur menarik buat penggunanya. Berikut ini adalah uraian tentang bagaimana cara penggunaan FB Lite Apk lewat fitur yang dimiliki:

  • Kamu tetap bisa menggunakan FB Lite dengan memanfaatkan fitur update status, memberi like, komentar, dan mengirim pesan
  • Kamu tetap dapat mengakses marketplace untuk mencari barang yang dijual di sekitar lokasi rumah kamu
  • Kamu juga tetap bisa menikmati  “Kenangan” alias “Memory” yang cukuk ikonik di FB. Kamu pun bisa membuat bernostalgia dengan masa lampau yang telah kamu unggah di Facebook.
  • Kamu juga tetap bisa menggunkan fitur “Live” buat kamu yang suka membagikan momentum secara langsung.
  • Tetap bisa melihat foto menarik dari fanspage atau teman yang terhubung dengan akun Facebookmu.
  • Ada juga fitur dark mode yang tetap bisa kamu gunakan

Untuk dapat lebih memuaskan keingintahuan kamu, simak keunggulan dan kekurangan dari penggunaan fitur FB Lite Apk ini.

Keunggulan FB Lite

Fitur FB Lite Apk yang ringan dan hemat ini memiliki banyak keunggulan buat penggunanya. Aplikasi ini dapat jadi pilihan tepat bagi kamu yang sedang memiliki keterbatasan kapasitas gawai atau kuota internet.

Langsung saja simak keunggulan apalagi yang dimiliki FB Lite Apk berikut ini.

  • Bisa Digunakan oleh Pengguna Android Lama

FB Lite Apk ini cocok untuk pengguna Android versi lama. Jadi, bagi kamu yang masih menggunakan Android versi terdahulu, nggak perlu berkecil hati, karena sekarang kamu tetap bisa asyik bermain media sosial favorit kamu ini.

  • Compatible untuk Semua Jaringan

Memiliki kemampuan multi jaringan, aplikasi ringan ini dapat kamu gunakan di daerah manapun, bahkan dalam jaringan 2G.

  • Ruang Penyimpanan Kecil

Salah satu fitur unggulan FB Lite Apk ini ialan memiliki ruang penyimpanan yang kecil. Jadi untuk semua pengguna jenis ponsel pintar, tetap dapat menikmati aplikasi FB Lite ini.

  • Proses Unduh Lebih Cepat

Memiliki desain khusus untuk pengguna RAM kecil, aplikasi ini memiliki waktu proses unduh yang terbilang sangat cepat.

  • Fitur Pesan Terintegrasi

Keunggulan lain yang tak kalah menariknya, FB Lite Apk ini telah memiliki layanan fitur pesan dalam aplikasinya. Sehingga kamu nggak perlu mengunduh layanan pesan terpisah seperti Messager.

Kekurangan Fitur FB Lite

FB Lite Apk

Selain memiliki keunggulan, tentunya desain yang ringan kapasitas membuat FB Lite punya kekurangan tersendiri. Berikut ini kekurangan fitur aplikasi FB Lite yang perlu untuk kamu ketahui.

  • Loading yang Tidak Otomatis

Walaupun memiliki desain bisa loading dengan cepat, FB Lite Apk ini tidak dilengkapi dengan fitur load otomatis. Jadi saat kamu sudah melakukan scroll beranda sampai bawah, kamu harus load ulang secara manual.

  • Fitur Tidak Komplet

Dengan ukuran kapasitas kecil, Facebook harus menghilangkan beberapa fitur yang kiranya dapat memberatkan aplikasi ini. Agar keunggulan utama ringannya aplikasi FB Lite Apk ini dapat tetap kamu nikmati.

Beberapa fitur yang tidak ada dalam aplikasi FB Lite Apk ini adalah seperti penggunaan Avatar, serta tidak adanya layanan untuk video.

  • Tampilan Lebih Sederhana

Agar dapat mengoptimalkan fungsinya, Facebook meghilangkan beberapa fitur yang memiliki kapasitas cukup berat, sehingga tampilan FB Lite Apk ini jadi lebih sederhana.

Fitur yang memberatkan dan tidak terdapat di aplikasi ini salah satunya seperti fitur video. Jadi, kamu tidak dapat memutar video pada aplikasi ini, ya.

  • Kualitas Gambar Kecil

Memiliki proses loading yang cepat dengan kapasitas lebih ringan, secara bersamaan juga berdampak dengan hasil yang kurang optimal.

Jadi saat kamu ingin mengunggah sebuah foto atau mengunduh sebuah foto, maka hasil yang dapat tertera pada FB Lite Apk ini adalah foto dengan kualitas lebih rendah dibandingkan aplikasi Facebook konvensional.

Hasil foto tersebut baik yang kamu unggah atau yang hendak kamu unduh, akan tampak pecah atau nampak kotak-kotak saat diperbesar.

Perbandingan Facebook dan FB Lite Apk

Sekarang kamu sudah tahu informasi lengkap seputar FB Lite Apk. Seperti halnya Facebook Biru, Fb Lite Apk juga bisa kamu unduh via App Store atau Google Store.

Lalu sebetulnya manakah yang lebih baik, FB Lite APK atau Facebook Biru pendahulunya? Simak kesimpulan tentang dua aplikasi turunan ini.

  • FB Lite Apk memiliki kapasitas ukuran yang ringan, sedangkan Facebook memiliki kapasitas lebih besar.
  • FB Lite Apk dapat diunduh pada jenis Android lama, sedangkan Facebook tidak memungkinkan diunduh dalam aplikasi yang memiliki RAM kecil, dengan kebutuhan aplikasi lain yang juga menyita ruang penyimpanan.
  • FB Lite Apk dapat menghemat kuota internet, sedangkan Facebook memiliki daya kuota internet lebih besar.
  • Facebook memiliki fitur loading otomatis, sedangkan FB Lite Apk tidak .
  • FB Lite Apk memiliki fitur terbatas seperti tidak dapat memutar video, sedangkan Facebook utama memiliki fitur yang komplet.
  • FB Lite Apk memiliki kualitas foto lebih kecil sehingga menghasilkan gambar pecah, sedangkan Facebook memiliki kualitas gambar tinggi.

Dapat disimpulkan bahwa kedua aplikasi tersebut memiliki keunggulan dan kekurangan masing-masing. Situasi dan kondisi kamu saat ini yang akan menentukan, manakah dari keduanya yang lebih baik untuk kamu nikmati. 

Di atas uraian lengkap seputar FB Lite Apk, aplikasi turunan Facebook yang dapat kamu nikmati dalam berbagai kondisi. Semoga bermanfaat, ya!

Also Read

Bagikan:

Leave a Comment