9 Solusi untuk Kode Error System Service Exception di Windows

9 Solusi untuk Kode Error System Service Exception di Windows

Techs Bright

System Service Exception adalah kesalahan yang terjadi pada blue screen (biasa dikenal dengan stop error atau BSOD atau Blue Screen of Death) yang terjadi pada Windows operating system. Kesalahan ini biasanya akan memunculkan pesan error dengan dibarengi layar berwarna biru pada komputer maupun perangkat lainnya. Hal tersebut menunjukkan bahwa layanan sistem mengalami kesalahan yang tidak dapat ditangani. Kesalahan ini biasanya mengakibatkan crash atau restart perangkat untuk mencegah kerusakan yang lebih lanjut.

System Service Exception dapat terjadi disebabkan driver perangkat yang rusak, software yang tidak kompatibel, masalah pada hardware atau file sistem yang rusak.

Masalah tersebut dapat terjadi di semua sistem operasi Windows, baik Windows 7, Windows 8, Windows 10 dan Windows 11. OS Windows yang sering terkena masalah ini adalah Windows 7 dan Windows 10 dan atau Windows 11.

Jenis-Jenis Error System Service Exception

Pesan error system service exception dapat berbeda-beda jenisnya bergantung dengan sistem operasi apa yang digunakan dan letak permasalahannya.

Berikut ini jenis-jenis pesan error tersebut diantaranya:

  • SYSTEM_SERVICE_EXCEPTION Windows 10
  • SYSTEM_SERVICE_EXCEPTION Windows 7
  • SYSTEM_SERVICE_EXCEPTION 00000000`c0000005
  • SYSTEM_SERVICE_EXCEPTION 0x0000003b
  • SYSTEM_SERVICE_EXCEPTION nwtio.sys Windows 10
  • SYSTEM_SERVICE_EXCEPTION Blue Screen
  • SYSTEM_SERVICE_EXCEPTION VirtualBox

Cara Mengatasi Error System Service Exception pada Sistem Operasi Windows

1. Cek Hard Drive Komputer

Langkah pertama yang dapat dilakukan untuk memperbaiki masalah System Service Exception adalah dengan memeriksa hard drive computer dengan menjalankan perintah CHKDSK melalui Command Prompt.

CHKDSK berfungsi untuk memeriksa dan memperbaiki masalah pada disk computer dengan melakukan konfigurasi hard drive yang ada pada computer. Tujuannya untuk mengetahui pakah terdapat sistem drive yang rusak, karena hal tersebut akan menyebabkan adanya masalah System Service Exception. Langkah-langkah memeriksa hard drive melalui Command Prompt adalah sebagai berikut.

  • Klik Start pada Komputer/Laptop.
  • Cari Command Prompt dan kemudian pilih Run as administrator.
  • Masukkan baris perintah chkdsk /r. Lalu tekan Enter pada keyboard.
  • Tunggu proses pemindaian dan perbaikan file hingga selesai.
  • Kemudian, restart Komputer/Laptop.

2. Update Disk Drive pada Device Manager

Disk Driver yang rusak juga dapat menyebabkan adanya masalah System Service Exception pada computer maupun laptop. Dengan melakukan update disk driver dapat menjadi salah satu solusi untuk mengatasi error tersebut.

Berikut langkah yang dapat dilakukan

  • Buka Device Manager pada computer/laptop anda.
  • Pilih dan klik Disk drives.
  • Klik kanan HDD atau SSD yang aka di update.
  • Pilih opsi Update driver.
  • Klik Search automatically for driver.
  • Tunggu hingga update selesai.

3. Perbarui Sistem

Error dapat terjadi disebaabkan karena file sistem yang sudah terlampau usang sehingga perlu adanya pembaruan sistem. Oleh karena itu perlu dilakukan pengecekan update Windows secara berkala, berikut langkahnya:

  • Buka Start Menu
  • Klik Settings
  • Pilih opsi Update & Security.
  • Pilih Check Updates.

Apabila terdapat file update terbaru, maka lakukan proses download & install.

Pastikan koneksi yang digunakan untuk update dapat memadai. Lakukan cek setidaknya seminggu sekali untuk dapat menjalankan file sistem dengan Windows paling terbaru.

4. Nonaktifkan Antivirus Pihak Ketiga

Penggunaan antivirus pihak ketiga dapat menjadi salah satu penyebab adanya error System Service Exception. Untuk memastikan bahwa antivirus pihak ketiga tersebut tidak menjadi penyebab utama adanya masalah adalah dengan menonaktifkan antivirus untuk sementara waktu. Jika setelahnya sudah tidak terjadi error pada komputer maupun laptop anda, maka antivirus tersebut adalah biang dari masalah yang terjadi pada perangkat anda.

Cobalah untuk memperbarui antivirus pihak ketiga yang anda gunakan ke versi terbaru pada situs resmi antivirus tersebut. Jika masalah System Service Exception terus berlanjut, maka perlu adanya pertimbangan dalam penggunaan antivirus pihak ketiga sehingga tidak membahayakan kesehatan komputer/laptop yang Anda gunakan.

5. Matikan Webcam Laptop

Pada perangkat keras tertentu, kadang kala sudah terpasang webcam, baik webcam internal maupun webcam eksternal. Hal tersebut terkadang dapat memicu adanya error System Service Exception pada perangkat. Dengan mematikan webcam tersebut dapat menjadi solusi menangani masalah error yang terjadi. Berikut ini petunjuknya.

  • Buka Device Manager melalui Start Menu atau dengan menekan tombol kominasi Windows Key + X dan pilih Device manager.
  • Cari webcam yang terpasang pada perangkat keras anda, kemudian klik kanan dan pilih Nonaktifkan Webcam.

6. Jalankan Command DISM & SFC

DISM (Deployment Image Service and Management) adalah perintah pada tools Windows yang memiliki fungsi untuk melakukan perbaikan terhadap image disk (disk yang berisikan operating system). Agar proses DISM lebih optimal, maka diperlukan adanya SFC (System File Check). Tujuannya untuk memeriksa file sistem yang rusak dan kemudian memperbaikinya.

Langkah – Langkah yang dapat dilakukan untuk menjalankan kedua perintah tersebut adalah sebagi berikut.

  • Klik Start pada Komputer/Laptop.
  • Cari Command Prompt dan kemudian pilih Run as administrator.
  • Masukkan baris perintah DISM /online /cleanup-image /restorehealth lalu klik Enter pada keyboard. Tunggu prosesnya hingga selesai karena proses ini terbilang membutuhkan waktu yang cukup lama.
  • Setelah proses DISM selesai, ketik baris perintah sfc /scannow dan klik Enter.
  • Restart komputer/laptop anda setelah prosesnya selesai.

7. Jalankan Troubleshooter

Pada pengguna Windows 10 Creators Update atau yang lebih baru. Dapat menggunakan troubleshooter bawaan Microsoft untuk memperbaiki masalah System Service Exception ini. Sama halnya dengan SFC / scannow, tool ini juga dapat menangani masalah sistem termasuk BSOD seperti System Service Exception. Berikut ini cara untuk menjalankan troubleshooter bawaan Microsoft di Windows 10:

  • Buka Start Menu
  • Klik Settings
  • Pilih opsi Update & Security. Lalu masuk ke Troubleshoot.
  • Jalankan troubleshooter dengan mengklik Run Troubleshooter.
  • Ikuti seluruh instruksi yang diberikan oleh sistem
  • Mulai ulang computer Anda.

8. Jalankan Tool Windows Memory Diagnostic

Selain memeriksa hard disk Anda, dengan mengetahui apakah perangkat memiliki masalah dengan memori merupakan Tindakan yang tepat dalam mengatasi masalah System Service Exception. Setelah adanya pemeriksaan terhadap hard disk, selanjutnya periksa memori RAM pada perangkat dengan petunjuk sebagai berikut.

  • Buka Start Menu dan cari Memory Diagnostic.
  • Buka Memory Diagnostic Tool.
  • Klik Restart now and check for problems.
  • Kemudian restart perangkat anda.

9. Install Ulang Windows

Apabila kiat – kiat di atas tidak dapat membuahkan hasil, opsi terakhir yang dapat dilakukan adalah dengan melakukan install ulang Windows. Dengan melakukan install ulang ini akan menghapus semua file sistem yang ada pada perangkat dan menggantinya dengan yang baru.

Sebagai pertimbangan, sebelum melakukan install ulang Windows maka pastikan kamu sudah melakukan backup data terlebih dahulu.

Demikian itulah langkah atau pun cara yang dapat dilakukan apabila perangkat kamu mengalami masalah System Service Exception. Pastikan langkah-langkah yang kamu lakukan tepat sehingga dapat mengatasi error yang terjadi pada komputer atau laptop kamu sehingga perangkat dapat berjalan seperti sedia kala. Apabila masalah berlanjut, sebaiknya mencari bantuan dari teknisi profesional atau dapat menghubungi Microsoft untuk informasi yang lebih lanjut.

Also Read

Bagikan:

Tags

Leave a Comment