rotasi layar tidak berfungsi

Penyebab Rotasi Layar tidak Berfungsi, Berikut Cara Mengatasinya

Techs Bright

Fitur rotasi layar sangat penting. Ketika fitur rotasi tidak berfungsi, posisi tampilan smartphone Anda akan tetap berdiri alias portrait. Tentu itu bikin tidak nyaman. Lalu bagaimana mengatasinya?

Artikel ini akan membahas penyebab hingga cara mengatasi fitur rotate yang disfungsi di smartphone. Simaklah sampai selesai.

Penyebab Rotasi Layar Tidak Berfungsi

Ada beberapa penyebab yang membuat fitur rotasi pada HP Anda tak dapat berfungsi dengan baik. Apa saja?

1. Rotasi tak aktif

Mungkin ini terdengar sepele bagi Anda, tapi nyatanya lupa mengaktifkan fitur rotasi ini cukup sering terjadi.

2.  Rotasi layar terkunci

Masalah yang juga cukup sering terjadi adalah karena Anda mengaktifkan aplikasi yang membuat rotasi layar terkunci. Dengan demikian, layar Anda akan tetap stag dan tidak bisa berganti jadi landscape.

3. Sensor Error

Fitur rotasi menggunakan sensor khusus. Ketika sensor Gyroscope dan Accelerometer error salah satunya, maka posisi tampilan bisa tidak berubah.

4. Efek Root

Tidak semua root berjalan lancar. Salah satu risiko yang mungkin terjadi ketika root HP adalah error pada beberapa fitur, termasuk rotasi.

5. Sistem Bug

Selain error karena root, disfungsi fitur rotasi bisa terjadi karena adanya sistem bug secara alami. Tapi ini juga bisa karena efek root yang tidak berjalan dengan benar.

Cara Mengecek Fitur Rotasi di HP Android

Setelah mengetahui penyebab di atas, berikut adalah beberapa cara yang bisa Anda coba untuk mengatasi fitur rotasi layar tak berfungsi.

1. Restart HP

Ini adalah cara paling mudah dan cukup efektif ketika rotasi screen HP Anda tak berfungsi dengan baik. Metode restart atau mulai ulang ini cukup jitu dalam mengatasi permasalahan ringan pada smartphone Anda. Caranya pun cukup gampang:

  • Tekan tombol Power.
  • Pilih Restart atau Mulai Ulang.
  • Tunggu prosesnya.
  • Selesai!

Anda juga bisa me-restart HP dengan cara lainnya, sebagai berikut:

  • Matikan HP.
  • Tunggu beberapa menit.
  • Aktifkan kembali HP.
  • Selesai!

Cek kembali rotasi layar Anda. Jika belum berhasil, coba cara selanjutnya untuk mengatasi tak berfungsinya rotasi HP.

2. Cari Aplikasi Penyebab

Ada jenis aplikasi Background Services yang berjalan di latar belakang dan tetap berjalan tanpa sadari. Ada beragam fungsi aplikasi ini, termasuk juga untuk optimalisasi sistem. Namun, ada juga sebagian aplikasi backgrouynd service yang membuat sensor rotasi layar Anda terkunci. Tentunya ini menyebabkan layar tidak dapat berputar arah sekalipun Anda membalik posisi HP.

Untuk mengatasinya, ikuti langkah-langkah berikut:

  • Buka Google Playstore.
  • Ketuk tombol menu.
  • Buka Menu di Playstore.
  • Tap Aplikasi dan Game Saya.
  • Masuk ke menu Terinstal.
  • Menu Aplikasi di Playstore
  • Cari aplikasi apa yang sebelumnya terinstall dan bisa jadi penyebab masalah terkuncinya rotasi layar HP Anda.

Jika sudah dapat, Anda bisa menghapus yang membuat rotasi layar terkunci tersebut.  Berikut cara hapus aplikasinya:

  • Buka Setelan.
  • Masuk ke menu Aplikasi.
  • Pilih aplikasi lalu hapus/uninstal.

3. Lakukan Kalibrasi Sensor HP

Sebagai informasi, rotasi layar akan berfungsi ketika fitur sensor Gyroscope dan Accelerometer berjalan dengan baik. Tapi, ini juga bisa eror. Untuk mengatasinya, Anda bisa melakukan kalibrasi sensor pada smartphone Anda, dengan cara berikut:

  • Buka Setelan.
  • Buka menu Tentang Ponsel.
  • Ketuk pada kolom Versi Kernel. Menu tes akan muncul.
  • Gulir ke bawah.
  • Cari opsi tes sensor.
  • Setting Gyroscope HP
  • Buka dan lakukan kalibrasi.
  • Selesai!

4. Hilangkan Fungsi Root di HP

Ketika salah me-root HP, ada beberapa fitur yang nonaktif tanpa Anda sadari, termasuk rotasi layar. Untuk itu, menghilangkan akses root bisa jadi cara yang Anda terapkan untuk mengatasi rotasi layar tidak berfungsi dengan baik.

5. Lakukan Reset HP

Barangkali Anda telah memasang banyak pembaruan di HP, sehingga ada malfungsi yang terjadi. Untuk mengatasinya, Anda bisa melakukan reset pada HP Anda sehingga setelan kembali normal. Berikut caranya:

  • Buka Setelan HP Anda.
  • Pilih Cadangkan dan Setel Ulang.
  • Ketuk tombol Reset.
  • K embalikan ke Setelan Pabrik.
  • selesai!

Sebagai catatan, sesuai namanya, smartphone Anda akan kembali ke setelan pabrik. Untuk itu, pastikan Anda telah mencadangkan data-data penting sebelum reset, atau Anda akan kehilangan data-data tersebut.

6. Lakukan Update Sistem

Sistem yang bermasalah bisa juga menyebabkan tak berfungsinya rotasi layar, sehingga Anda perlu melakukan pembaruan. Caranya sebagai berikut:

  • Buka Setelan.
  • Masuk ke Tentang Ponsel
  • Cek update terbaru.
  • Lakukan pembaruan.
  • Selesai!

Itulah beberapa cara yang bisa Anda lakukan untuk mengatasi rotasi layar tidak berfungsi dengan baik. Pastikan mengikuti langkahnya dengan benar. Semoga berhasil!

Also Read

Bagikan:

Leave a Comment